Info Sekolah
Senin, 11 Des 2023
  • Selamat Hari Pendidikan Nasional
  • Selamat Hari Pendidikan Nasional
20 November 2023

Prestasi Taekwondo

Senin, 20 November 2023 Kategori : berita

Maulida Ulva siswa kelas 7ict mengukir prestasi sebagai juara 3 Under 59 Kg. Cadet Putri, pada Event Kejuaraan Nasional Tekwondo Grade-C Wali Kota Yogyakarta, 18-19 November 2023.
Selain Tapak Suci, Taekwondo termasuk dalam katagori pencak silat yang keberadaannya diakui oleh  Dinas Pendidikan dan Olahraga Kota Yogyakarta. Prestasi dalam budang ini diperhitungkan dan dinilai sebagai olah raga prestasi.
Taekwondo (juga dikenal sebagai Tae Kwon Do) adalah seni bela diri yang berasal dari Korea. Ia diakui sebagai salah satu bentuk seni bela diri tertua di dunia, berusia lebih dari 2.000 tahun. Nama tersebut dipilih karena sesuai dengan deskripsi seninya: Tae (kaki), Kwon (tangan), Do (seni).
Maulida Ulva, saat ini duduk di bangku kelas 7ICT SMP Muhammadiyah 4 Yogyakarta. Keseharian ia dikenal sebagai anak yang ceria, bahkan di beberapa segi mendominasi dalam kiprah kelas 7ICT. Mungkin tanpa dia, krlas akan terasa sepi. Akhirnya selamat berlatih lagi buat Ulva, di masa depan akan mendapatkan prestasi yang lebih tinggi.

Tulisan Lainnya

Oleh : admin

Guruku Tercinta

Oleh : admin

HARAM BERBUAT ZALIM